Konfercab Ke 14, Meneguhkan Kemandirian NU Cabang Brebes



Brebes. Marka News. Konferensi Cabang (Konfercab) ke-14 mengusung tema Meneguhkan Kemandirian Nahdlatul Ulama Cabang Brebes. Konfercab digelar di Pondok Pesantren Al Bukhori Sengon Kecamatan Tanjung, Brebes, Minggu (28/10).

Bupati Brebes Hj Idza Priyanti SE MH dalam sambutannya mengatakan, Konferensi Cabang ke 14 NU Kabupaten Brebes ini bertepatan dengan hari sumpah pemuda yang ke 90. “Tentunya kita bisa mengimpilikasikan semangat perjuangan pemuda dalam kehidupan sehari-hari, terutama bagi pemuda NU agar terus berkontribusi kepada bangsa dan negara agar menjadi madiri sesuai dengan tema Konfercab kali ini,” ujar Idza. 

Lebih lanjut, Idza mengatakan konferensi ini senantiasa dapat memberikan pengabdian dalam rangka mendukung sukses program pemberdayaan umat, menuju masyarakat madani seperti yang telah dicita-citakan bersama.“Kita sungguh berharap bersama bahwa konferensi ini dapat dijadikan forum silaturrakhim untuk evaluasi tentang pelaksanaan program-program  kegiatan yang sudah dilakukan selama 5 (lima) tahun ini,” ucap Idza.

Pembukaan Konferensi Cabang ditandai dengan pemukulan bass oleh Sekretaris Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Tengah KH Hudallah Ridwan, diikuti pemukulan rebana secara bersamaan oleh Bupati Brebes Hj Idza Priyanti, Pengasuh Ponpes Al Bukhori KH Hudallah Karim, Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Brebes KH Athoilah, Ketua Panitia Konfercab Ali Nurdin, serta Tokoh Agama Kabupaten Brebes.

Pengasuh Ponpes Al Bukhori KH Hudallah Karim berpesan kepada para peserta Konferensi untuk bersungguh-sungguh dalam mengikuti kegiatan. “Mengingat NU merupakan salah satu organisasi terbesar di Indonesia, semoga dengan adanya konferensi ini dapat terus membawa martabat NU,” katanya.

Sekretaris Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Tengah KH Hudallah Ridwan, berharap konferensi ini membawa akhlakul karimah dengan terus menjaga hikmat kepada Rasullah. “Lebih dari itu, konferensi ini bisa menghadirkan program-program yang bermanfaat bagi warga NU,” terangnya.

Sejalan dengan hal tersebut Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Brebes KH Athoilah, mengatakan konferensi ini akan membawa hikmah bagi perkembangan jamiah NU 5 tahun ke depan.

Ada tiga pokok yang akan dibahas pada konferensi yaitu mengenai pertanggung jawaban, penyususn program, dan pemilihan pengurus baru. “Harapannya konferensi ini akan memunculkan kader-kader muda yang enerjik dan penuh inovatif, sehingga lima tahun ke depan perkembanagan NU akan luar biasa,” tandanya.

Ketua Panitia Konfercab Ali Nurdin mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah terlibat dalam konferensi. Pihaknya mengatakan konferensi kali ini diikuti oleh 17 majelis wakil cabang yang ada di Kabupaten Brebes, masing-masing terdiri dari 5 peserta. “Mudah-mudahan dengan mengusung tema kemandirian, konferensi ini dapat menumbuh kembangkan sifat mandiri di tubuh NU Cabang,” harapnya. 

Konferensi Cabang (Konfercab) ke-14 dihadiri oleh Forkopimda, OPD Brebes, Muslimat, Fatayat, Ansor, Banser, IPNU, IPPNU, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, dan para peserta Konfercab. (Nurkholis)


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Konfercab Ke 14, Meneguhkan Kemandirian NU Cabang Brebes"

Posting Komentar